Pada tanggal 25 September 1929 para Suster Ursulin Kupang (Baca Raya Darmo) membeli sebidang tanah di Pacet dan membangun sebuah Rumah Retret. Rumah Retret diberkati pada tanggal 20 April 1931. Rumah Retret tersebut diberi nama “Stella Matutina” (Bintang Kejora).

Rumah Retret Bintang Kejora terus berkembang dan banyak melayani umat serta para biarawati yang rindu bertemu dengan Tuhan dalam suasana yang hening dan tenang. 

Di kemudian hari Para suster juga mendirikan sekolah baru yang diberi nama SMP Santo Yusup Pacet – Mojokerto. Gedung SMP mulai dibangun. Pada tanggal 1 Februari 1967 SMP “Santo Yusup” dibuka dan menerima 6 murid.